Tempat menonton pertandingan antara Palestina yang akan melawan Irak pada putaran ketiga babak Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona AFC. Pertandingan di pekan kedelapan Grup B ini akan berlangsung pada, Rabu (26/3) pukul 1.15 dini hari WIB.

Palestina yang bertindak sebagai tuan rumah di Stadion Internasional Amman, Yordania, harus meraih kemenangan agar tidak tereliminasi dari babak kualifikasi.

Dalam tujuh pertandingan di babak kualifikasi, hanya Palestina dan Kuwait yang masih belum meraih kemenangan di Grup B. 

Tim yang dilatih Ehab Abu Jazar ini baru meraih tiga angka dan berada di dasar klasemen, berkat hasil imbang melawan Kuwait dan dua kali melawan Korea Selatan.

Baca juga: Susunan Pemain Palestina vs Irak Maret 2026

Sementara itu, Irak berada di posisi ketiga dengan 12 poin dari tujuh laga, jumlah yang sama dengan Yordania. Skuad Jesus Casas sukses meraih tiga kemenangan, tiga kali imbang, dan satu kali kalah.

Namun pada laga terakhir mereka, Irak membutuhkan dua gol di injury time untuk memaksa hasil imbang 2-2 melawan Kuwait.

Tempat Menonton Palestina vs Irak Maret 2026

Vision +

Buat kamu yang lebih nyaman menonton dari mana saja, Vision+ bisa jadi pilihan utama. Platform ini menyediakan siaran langsung Palestina vs Irak dan partai lainnya di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Untuk menonton Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Vision+, kamu perlu mengikuti paket berlangganan terlebih dulu.

RCTI +

Selain itu, RCTI + juga bisa jadi pilihan. Platform ini menyediakan siaran langsung Palestina vs Irak dan partai lainnya di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Untuk menonton Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Vision+, kamu juga perlu mengikuti paket berlangganan.

Nobar di Kafe atau Sports Bar

Buat yang ingin menikmati suasana lebih seru, coba cari kafe atau sports bar di kota kamu yang mengadakan acara nobar (nonton bareng). Suasana ramai dengan sesama pecinta sepak bola bakal bikin pengalaman menonton makin seru!

Pastikan kamu sudah tahu tempat menonton Palestina vs Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026 agar tidak melewatkan setiap momen penting dari pertandingan ini. Pilih platform favoritmu, siapkan camilan, dan nikmati laga yang penuh gengsi ini! 

Buat kamu yang gak mau ketinggalan berita-berita menarik serta trivia unik seputar olahraga dari mulai sepak bola, basket, hingga MotoGP, yuk gabung channel Whatsapp official Yuk Sports DI SINI!